Presiden Jokowi Bagi bagi Sembako Gratis di Malam Takbiran



Bogor, – Disela patroli malam takbiran, Wali Kota Bogor Bima Arya dan Wakil Wali Kota Bogor Dedie Rachim mendampingi kegiatan Presiden Joko Widodo saat membagi-bagikan paket sembako gratis untuk warga Sempur dan sekitarnya di Pintu Utama Istana Bogor, Selasa (4/6/2019) malam.


Jokowi datang mengenakan pakaian khasnya, yakni kemeja putih dengan lengan digulung, celana hitam dan sepatu kets pada jam 21.30 WIB. Tampak mendampingi putra presiden, Kaesang Pangarep.
Sebanyak 700 paket sembako yang berisi beras 5 kilogram, minyak goreng, gula dan teh habis dibagikan untuk warga Sempur dan sekitarnya yang hanya berjarak beberapa ratus meter dari Istana Bogor.


Usai memastikan pembagian sembako berjalan lancar, Presiden Jokowi kemudian mengajak Bima Arya dan Dedie Rachim untuk memasuki gerbang dalam Istana. Tampak mereka terlibat perbincangan.


“Pak presiden bilang masih ada stok persediaan sembako. Beliau ingin berbagi dengan warga Bogor. Sebelumnya kan di Jalan Otista, sekarang ke warga di sekitar Sempur. Beliau berharap juga mudah-mudahan bisa dihabiskan (sembakonya),” ungkap Bima.


Bima menambahkan, obrolan dengan presiden tadi tidak lebih membahas seputar agenda Lebaran keluarga.


“Lebih kepada tanya keluarga Lebaran di mana. Ngobrol sama pak wakil dan anaknya juga. Ada mas Kaesang. Tidak ada obrolan apapun selain yang tadi saya bilang. Banyak soal keluarga dan Lebaran saja,” jelasnya.


Presiden, kata Bima, akan melangsungkan ibadah Sholat Idul Fitri (Ied) di Masjid Istiqlal Jakarta. “Saya juga bertanya, besok berkenan solat di mana. Tadinya kan saya dengar di Kebun Raya, tapi beliau bilang akan sholat ied di Masjid Istiqlal,” terang dia.


Bima Arya dan Dedie Rachim sendiri akan melangsungkan Shalat Idul Fitri 1440 Hijriyah di Lapangan Astrid, Kebun Raya Bogor, Rabu (5/6/2019).



“Saya di Kebun Raya dengan Pak Wakil, Sekda dan Muspida. Setelah itu saya muter silaturahmi ke para tokoh, lalu saya juga adakan open house di rumah dinas (Jalan Pajajaran). Terbuka untuk umum, mulai jam 9. Warga silahkan datang,” pungkasnya. *

Related Posts